tidak ada dicinta, tanpa mencinta,
apel saja tidak seratus persen manis
kamu, satu misteri tanpa ada tanda tanya
apa yang kamu inginkan, meminta langit tidak menurunkan hujan dimusim penghujan
tapi kamu tahu, itu terlalu sulit bagiku,
memetik setangkai mawar tanpa duri untuk mu
cinta sederhana, hanya itu...
cinta, berikan aku cinta biasa dan akan ku ubah menjadi cinta sempurna untukmu
bukan kau memintaku membawa cahaya bintang saat fajar menyingsing,
aku tidak bisa...
satu, aku ingin dicintai
mengapa begitu sulit bagimu melakukannya?
apa aku harus menjadi kupu-kupu tanpa menjadi ulat?
terbang dengan indah sebagai kupu-kupu sempurna,
dan kamu tahu, tidak semua ulat itu bisa menjadi kupu-kupu
dan terlalu menyakitkan jika aku harus mencintai dirimu,
dengan apa adanya
hanya ini yang kupunya,
satu hati untuk mencintaimu,
dua bola mata untuk menatapmu,
dan degupan jantung yang akan selalu menjadi milikmu
aku tidak bisa menjadi sempurna untukmu
dan itu mengapa, metamorfosis kupu-kupu kadang tidak sempurna
akhirnya, aku biarkan dirimu terbang
entah kupu-kupu seperti apa yang ingin kamu miliki
tapi bukan aku,
aku yang tidak bisa jadi sempurna dimatamu,
aku yang tidak bisa kamu cintai...